Tuesday, October 6, 2015

TANAMAN OBAT ASAM JAWA



KHASIAT TANAMAN ASAM JAWA

               
Buah tanpa biji, daun dan kulit biji terluar dapat digunakan untuk menyembuhkan beberapa penyakit sebagai berikut :

1.       Batuk
Cuci 10 gr daging buah asam, seduh dengan 1 gelas air panaslalu minum bersama gula merah secukupnya 1 gelas sehari

2.       Bisul


Cuci Bersih daun asam jawa dan rimpang kunyit secukupnya, tumbuk halus lalu tempelkan pada bisul. Lakukan secara rutin sampai bisul hilang

3.       Borok Karena Luka
Cuci Bersih Biji asam atau daun kering secukupnya. Tumbuk halus dan oleskan pada borok lalu balut. Lakukan secara rutin sampai borok hilang

4.       Gangguan Pencernaan
Seduh 1-2 gr bubuk kulit kayu asam dengan 1 gelas air panas. Minum secara rutin 1 gelas sehari

5.       Menurunkan Berat Badan
Cuci buah asam masak secukupnya, kupas kulitnya lalu makan

6.       Karang Gigi
Sangrai biji asam secukupnya, tumbuk sampai halus lalu gosokkan kebagian karang gigi dengan kain / sikat gigi


No comments:

Post a Comment